BANDARLAMPUNG-Perayaan tahun baru China atau Gong Xi Fa Cai yang dilakukan Keluarga besar Halim, di Perumahan Mulai Rayahu/Nila Kandi, berlangsung meriah dan ramai dari Keluarga, sanak Family, kerabat, tetangga dan handai tolan datang memeriahkan tahun baru Gong Xi Fa Cai.
Menurut Halim, perayaan tahun baru Imlek 2024 kali ini dimana tidak lama lagi akan ada pemikiran umum baik pemilihan presiden (Pilpres) dan pemilihan legislatif (Pileg). Di momen ini pula diharapkan semua kalangan dapat saling menghargai dan tetap menjaga rasa persatuan dan kesatuan demi Indonesia damai.
“Ya di tahun 2024 ini perayaan Imlek juga bertepatan akan ada pemilu. Oleh karena itu, saya sebagai pemuda Indonesia keturunan Tionghoa, meski banyak perbedaan pilihan politik namun kita tetap menjaga rasa persatuan. Mari kita junjung tinggi perbedaan, karena dengan perbedaan ini kita menjadi bangsa yang kuat. Ayo ciptakan pemilu yang sejuk dan damai, demi menjaga keutuhan NKRI,” kata Halim, di rumahnya, Sabtu (10/07/2024).
Tahun Baru Imlek 2024 adalah shio Naga Kayu akan dimulai pada Tahun Baru Imlek 2575 Kongzili pada 10 Februari 2024 hingga 29 Januari 2025. Nah, disinggung bagaimana dengan makna dari shio Naga Kayu tersebut? Menurut Halim, sebetulnya itu hanya tafsir-tafsir dari yang terhadulu. Namun, yang pasti adalah kita sebagai manusia hidup harus lah selalu bekerja dan berdoa kepada Tuhan yang maha Esa.
“Ya sama saja, mau shio apa saja itu hanya tafsir-tafsir saja. Yang jelas kita harus semangat bekerja dan kita banyak-banyak berdoa dan selalu berbuat kebaikan, supaya apa kita kerjakan mendapatkan rhido dari Tuhan semesta alam,” ungkapnya.
Suasana perayaan Imlek di rumah Halim, di Nila Rahayu berlangsung meriah, terlihat banyak sekali handai tolan dan kerabat yang hadir, juga nampak terlihat ada artis vokalis Band The Potter atau Kiki The Potters. Dalam kesempatan itu juga Kiki berharap dalam menyongsong pemilu 2024 terutama kalangan muda-muda agar selalu menjaga ketertiban dan keamanan.
“Tentu kita banyak perbedaan baik pilihan politik dan juga perbedaan lainnya. Maka jadikan perbedaan ini sebagai perekat tali persaudaraan dan kesatuan bangsa, mari kita memilih pemimpin Indonesia yang sejuk dan damai, berdemokrasi lah dengan riang dan gembira, jangan gontok-gontokan,” jelas Kiki The Potters.
Nah, dikutip dari laman media lain bahwa dalam budaya tradisional Tiongkok, naga melambangkan kekuatan, keluhuran, kehormatan, keberuntungan, dan kesuksesan. Tahun Naga dipadukan dengan Kayu, yang melambangkan nutrisi, membawa evolusi, peningkatan, dan kelimpahan akan menjadi kesuksesan jangka panjang. (*/)