Banner

Gubernur Lampung Arinal Teken Prasasti Hibah Tanah Kampus II Unila

Centralberita - September 21, 2023
Gubernur Lampung Arinal Teken Prasasti Hibah Tanah Kampus II Unila
  Centralberita
Penulis
|
Editor
Bagikan ke:

CENTRALBERITA.ID, LAMPUNG SELATAN — Arinal Djunaidi Gubernur Provinsi Lampung menandatangani prasasti hibah tanah 150 hektare di Kotabaru, Lampung Selatan, untuk pengembangan Kampus II Universitas Lampung (Unila).

Arinal Djunaidi Gubernur Lampung meneken prasasti hibah itu di jalan Kota baru Blok Unila, Lampung Selatan, Kamis 21/9/23

Menurutnya, pendidikan berperan penting sebagai bentuk investasi meningkatkan kualitas sumber daya manusia (SDM) yang menentukan masa depan bangsa pada masa mendatang.

Untuk itu, penandatanganan prasasti Kampus II Unila ini untuk meningkatan kualitas SDM di Provinsi Lampung.

“Kampus II Unila terletak pada kawasan strategis yang merupakan pengembangan kawasan Unila, Iter, dan UIN,” ujar Arinal.

Posisi ini, kata ia, juga dapat dukungan ada gerbang tol Kotabaru dan rencana Kawasan Sport Centre Lampung.

“Rencana pembangunan Kampus II Unila di Kotabaru Lampung ini dapat menjadi trigger pengembangan Kotabaru. Juga menjawab tantangan bidang pendidikan kedepan di Lampung,” tegasnya

Tahun ini, Pemerintah Provinsi Lampung bersama Pemerintah Pusat telah menganggarkan perbaikan jalan menuju Kotabaru sepanjang 12,35 kilometer

Arinal berharap Unila bisa melahirkan lebih banyak lagi SDM berkualitas, mampu berpartisipasi aktif dalam mendukung pembangunan di Lampung, dan terus membangun kolaborasi dengan berbagai pihak.

Sementara itu Rektor Unila, Prof. Dr. Lusmeilia Afriani, berterimakasih Gubernur Lampung, Arinal Djunaidi, karena peduli terhadap Unila dan masa depan pendidikan di Lampung

“Unila akan segera membuat masterplan dalam pembangunan kampus II dan akan mengkaji kebermanfaatan bagi masyarakat sekitar,”pungkasnya (*)

Tinggalkan Komentar

Mungkin Anda melewatkan ini

Bupati Lamsel Apresiasi Antusias Masyarakat Ikuti Jalan Sehat Wisata Gembira di Kecamatan Penengahan

Bupati Lamsel Apresiasi Antusias Masyarakat Ikuti Jalan Sehat Wisata Gembira di Kecamatan Penengahan

Pj. Gubernur Samsudin Lakukan Pencanangan PIN Polio Tingkat Provinsi Lampung Tahun 2024, Sasar 1.259.539 Anak Usia 0-7 Tahun

Pj. Gubernur Samsudin Lakukan Pencanangan PIN Polio Tingkat Provinsi Lampung Tahun 2024, Sasar 1.259.539 Anak Usia 0-7 Tahun

Buka Rakernas Perhimpunan Dokter Keluarga Indonesia, Pj. Gubernur Lampung Ajak Perkuat Peran Dokter Keluarga Dalam Pelayanan Kesehatan

Buka Rakernas Perhimpunan Dokter Keluarga Indonesia, Pj. Gubernur Lampung Ajak Perkuat Peran Dokter Keluarga Dalam Pelayanan Kesehatan

Pencapaian Target PAD UPT KIR Surplus Rp2, 71 M Lebih

Pencapaian Target PAD UPT KIR Surplus Rp2, 71 M Lebih

Bupati Lamsel Terpilih Bersama Putri Zulhas Perbaiki Penerangan Lampu Jalan keluhan dari Masyarakat

Bupati Lamsel Terpilih Bersama Putri Zulhas Perbaiki Penerangan Lampu Jalan keluhan dari Masyarakat